Marshanda Menciptakan Lagu Bertajuk ‘Sienna’ Khusus Untuk Anaknya
Marshanda Menciptakan Lagu Bertajuk ‘Sienna’
Okebis.com || Marshanda merupakan salah satu penyanyi pop terkenal di Indonesia. Anak Marshanda bernama Sienna Ameerah kasyafani, Sejak bercerai dengan Ben Kasyafani pada November 2014 lalu, kini waktu kebersamaan antara Marshanda dan Sienna menjadi terbatas meskipun Ben tak membatasi mereka untuk bertemu. Karena rasa rindu yang amat mendalam membuat kreatifitas penyanyi ini kembali terpaju, ia baru saja menyelesaikan rekaman suara untuk single terbarunya yang bertajuk ‘Sienna’.
Ya, itu merupakan lagu yang sengaja di ciptakan Marshanda khusus untuk anak semata wayangnya yang bernama ‘Sienna’. Ia tengah menyelesaikan proses rekaman videoklip pada tanggal 4 Januari 2017 kemarin. Ketika diwawancarai mengenai ide kreatifnya membuat lagu tersebut, Ia mengatakan bahwa lagu tersebut sebenarnya sudah di buat olehnya sejak usianya masih 17 tahun yang berarti Sienna belum lahir. Ia juga mengungkapkan bahwa lagu tersebut awalnya bercerita tentang pengalaman cinta pertama, namun kali ini ia merubah beberapa lirik hingga lagu dengan tajuk ‘Seinna’ ini menjadi lagu yang bermakna personal untuk anaknya.
Keakraban Antara Marshanda Dan Sienna
Sejak lama memang Marshanda dan Seinna ini di kenal sebagai ibu dan anak yang kompak, Marshanda sering memajang fotonya bersama anaknya itu di akun instagramnya, dalam foto -fotonya bersama Sienna, mereka terlihat kompak dengan ekspresi dan gaya yang sama. Foto -foto yang di unggah oleh Marshanda ini lantas di banjiri pujian oleh para netizen, banyak netizen yang juga memuji kelucuan dari Seinna yang membuat orang ingin memiliki anak sepertinya. Lepas dari itu semua, kini Marshanda yang merupakan seorang janda masih menyembunyikan pria misterius yang kini tengah dekat dengan dirinya.
Lagu Seinna ini merupakan lagu bukti cinta Marshanda untuk putri tunggalnya Sienna. Ia berharap agar suatu saat nanti sekalipun Marshanda sudah tiada lagi di dunia, Seinna akan selalu mengenangnya lewat lagu ini yang merupakan hadiah untuk Seinna. Dalam lagu ini terdapat pula pesan -pesan kehidupan untuk Sienna sebagai bekal ia menjalani kehidupan di hari esok.
Artikel ~ Marshanda.